Dosen Killer: Antara Tantangan dan Peluang Untuk Mahasiswa
Dosen Killer : Antara Tantangan dan Peluang Untuk Mahasiswa
Dalam perjalanan menjadi mahasiswa yang teladan pasti ada saja tantangan dan peluang untuk mahasiswa.Dan yang paling sering ditemui oleh Mahasiswa adalah "Dosen Killer".Sudah banyak mitos dan fakta yang berkaitan tentang "Dosen Killer" ini ada mahasiswa yang menceritakan bahwa Dosen ini sangat susah untuk di hadapi oleh mahasiswa atau biasa di dalam Game Online di Sebut FINAL BOSS!!
Di kampus saya Universitas Coktoaminto Palopo sendiri ada Dosen yang disebut Mahasiswa sebagai "Dosen Killer" ya itu Bapak Abdul Zahir, menurut saya pribadi Bapak Abdul Zahir tidak killer, karna Dosen akan baik kepada kita jika kita rajin dan aktif dalam pembelajaran kuliah di Kelas nya, dan Sopan kepada Dosen, Kata Mahasiswa Dosen Killer biasa nya menyusahkan kita dalam mengerjakan tugas, namun bapak Abdul Zahir menurut saya tidak, karna beliau memberikan kita kemudahan dalam mengerjakan tugas!.
Mengapa Disebut Dosen Killer?!
Istilah dosen killer itu bukanlah hal yang baru. Biasanya, label ini diberikan kepa
da dosen yang :
1. Tegas dan Disiplin
Tidak ada toleransi untuk keterlambatan, tugas yang terlambat dikumpulkan, atau mahasiswa yang tidak siap. Bapak Abdul Zahir termasuk dalam golongan ini!
2. Ekspektasi tinggi
Setiap dosen pasti memiliki ekspetkasi kepada mahasiswa yang dia ajar,Namun terkadang Dosen Killer menetapkan standar yang sulit dijangkau oleh kebanyakan mahasiswa
3 Sikap kaku
Interaksi yang terasa formal dan tidak ada celah untuk kompromi. Secara pribadi menurut saya bapak Abdul Zahir tidak termasuk dalam kategori ini di karnakan Bapak Zahir sangat terbuka kepada mahasiswa yang dia ajar
4. Nilai Sulit
Mendapat nilai A dari mereka terasa seperti memenangkan lotre (susah). Namun jika kita rajin dan aktif dalam kelas mungkin kita bisa mendapatkan nilai A!
Tantangan Yang Dihadapi!
Berurusan dengan Dosen Killer memang tidak mudah. Berikut adalah beberapa tantangan yang sering ditemukan oleh mahasiswa di Dosen killer
1. Tekanan mental
Rasa takut salah membut mahasiswa cenderung pasif ataupun membuat rasa takut ketika salah menjawab
2. Beban Akademik
Tugas yang banyak dan sulit bisa menjadi Sumber stres Mahasiswa
3. Rendahnya Komunikasi
source: Mahasiswa Stress| Harian Metro
Mahasiswa merasa enggan untuk bertanya atau mendekati dosen tersebut
Namun di balik semua itu, tantangan ini sebenernya menjadi peluang besar untuk pertumbuhan ilmu oleh para mahasiswa
Tips Menghadapi Dosen Killer!!!
Jika Anda sedang menghadapi Dosen Killer , berikut beberapa Tips untuk membantu kalian dalam berkuliah:
1. Persiapkan diri dengan baik.
Pahami materi kuliah dan kerjakan tugas dengan tepat waktu
2. Jangan takut bertanya
Tunjukkan bahwa Anda ingin belajar ,Meskipun dosen terlihat Tegas!
3. Bangun Hubungan Profesional
Jadilah mahasiswa yang sopan, responsif, dan menunjukkan usaha nyata
Kesimpulan!
Dosen killer mungkin tampak menyeramkan diawal, tetapi mereka adalah peluang bagi mahasiswa untuk berkembang. Ketegasan dan ekspetasi mereka terasa berat, tetapi jika dihadapi dengan sikap positif dan usaha keras , dosen killer justru bisa menjadi sosok yang membantu kita mencapai potensi terbaik
Sama halnya dengan bapak Abdul Zahir yang menurut para mahasiswa yang diajarnya beliau sangat keras dan disiplin dalam pembelajaran kuliah namun di balik semua itu ada maksud dan tujuan yang diterapakan oleh bapak Abdul Zahir agar kami bisa menjadi penerus bangsa dan menjadi Indonesia Emas 2045!
Jadi, daripada menghidar, kenapa tidak mencoba menghadapi mereka dengan lebih percaya diri? Siapa Tahu, Pengalaman ini akan menjadi salah satu pelajaran berharga dalam hidup Anda
Komentar
Posting Komentar